Apa itu Fisika Listrik?
Fisika
listrik adalah ilmu yang mempelajari tentang segala sesuatu kejadian yang
berhubungan dengan kelistrikan secara mekanis yang diterapkan dan dirangkum
dalam suatu rumusan-rumusan matematis. Fisika
listrik menjadi salah satu mata kuliah di Kesatrian Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan Surabaya (ATKP) khususnya pada jurusan teknik
penerbangan program studi Teknik Listrik Bandar udara (TLB). Seluruh
taruna/taruni yang masuk di jurusan teknik listrik Bandar udara di wajibkan
mampu untuk menguasai dan memahami mata kuliah fisika listrik untuk menunjang
kemampuan mereka agar lebih mendalami dan mengembangkan ilmu-ilmu kelistrikan. Banyak
cabang ilmu fisika yang dipelajari oleh para taruna/taruni ATKP SURABAYA
misalnya:
1.ELEKTROMAGNETISME :
Elektromagnetisme adalah cabang fisika tentang medan
elektromagnetik yang mempelajari mengenai medan listrik dan medan magnet. Medan listrik dapat diproduksi
oleh muatan listrik statik, dan dapat
memberikan kenaikan pada gaya listrik.
Medan magnet dapat diproduksi oleh gerakan muatan listrik, seperti arus listrik
yang mengalir di sepanjang kabel dan memberikan kenaikan pada gaya magnetik.
Istilah
"elektromagnetisme" berasal dari kenyataan bahwa medan listrik dan
medan magnet adalah saling "berpelintiran"/terkait, dan dalam banyak
hal, tidak mungkin untuk memisahkan keduanya. Contohnya, perubahan dalam medan
magnet dapat memberikan kenaikan kepada medan listrik yang merupakan fenomena
dari induksi elektromagnetik, dan
merupakan dasar dari operasi generator listrik,
motor induksi, dan transformator.
Istilah
elektrodinamika kadangkala digunakan
untuk menunjuk kepada kombinasi dari elektromagnetisme dengan mekanika. Subjek ini berkaitan dengan efek dari
medan elektromagnetik dalam sifat mekanika dari partikel yang bermuatan listrik.
2.GAYA
Dua orang
siswa sedang membawa kursi panjang. Satunya mendorong dan satunya menarik.
Kerja sama keduanya menyebabkan kursi tersebut dapat dipindahkan dengan
mudah. Demikian pula, untuk menendang bola diperlukan gaya yang tepat agar bola
sampai sasaran yang ditentukan.
Tarikan atau dorongan
dalam fisika disebut dengan gaya. Dengan
demikian, mengerjakan gaya pada suatu benda sama artinya dengan mendorong atau
menarik benda tersebut.
Ada 2 jenis gaya, yaitu gaya sentuh dan gaya tidak sentuh.
1.
Gaya
sentuh
Gaya
sentuh adalah gaya yang timbul karena persentuhan langsung secara fisika antara
dua buah benda.
Contoh
gaya sentuh : gaya gesek, gaya normal, gaya pegas, gaya otot dan sejenisnya.
Perhatikan
gambar berikut.
2. Gaya tak sentuh
Gaya tak
sentuh adalah gaya yang timbul walaupun kedua benda tidak bergesekan secara
fisik.
Contoh
gaya tak sentuh : gaya gravitasi, gaya magnet dan gaya listrik.
Perubahan-perubahan
yang disebabkan oleh gaya
Ada empat
perubahan yang dapat ditimbulkan oleh gaya :
1. Benda
diam menjadi bergerak
2. Benda
bergerak menjadi diam
3. Bentuk
dan ukuran benda berubah
4. Arah
gerak benda berubah
Mengukur gaya
Di dalam
laboratorium, gaya diukur dengan menggunakan neraca
pegas (dinamometer). Satuan gaya dalam dalam SI adalah Newton, sedangkan dalam cgs adalah dyne.
Contoh
di atas hanyalah beberapa materi yang di pelajari oleh Para Taruna/Taruni ATKP
SURABAYA
So,Bila
anda semua calonTaruna/Taruni yang ingin bergabung di dalam Kesatrian akademi
teknik dan keselamatan penerbangan Surabaya(ATKP) mulailah dari sekarang untuk
mencintai ilmu sains terutama tentang fisika listrik.
Posting Komentar untuk "Apa itu Fisika Listrik?"